Hari keenam puasa yeayyy sudah hampir 1 minggu ya kita menjalani ibadah puasa, semoga kita diberikan kesehatan sampai hari raya nanti lancar puasanya Aamiin. Jika beberapa hari kemarin Umi menulis tentang makanan terus terakhir tetang cara membuat cilok anti gagal, sekarang sudah ganti nih Umi akan membahas tentang kesukaan para Ibu di seluruh dunia yaitu promo belanja online.
Yang namanya promo pasti lah ya semua suka, apalagi saat bulan ramadhan gini waktunya orang-orang belanja untuk keperluan lebaran dan juga yang sudah tradisi yaitu membeli baju baru. Jika dulu Umi harus keluar masuk mall hanya untuk mencari baju yang lagi promo besar, iya donk harus cari yang besar promonya soalnya kan di Mall jadi kalau dapat yang murah tapi bermerk itu bahagia sekali.
Tapi itu cara lama Umi berburu promo, lain dulu maka lain pula sekarang. Sekarang Umi lebih suka belanja via online karena praktis dan mudah, belanjanya bisa sambil santai di dalam rumah dan lebih irit ongkos malah beberapa e-commerce ada promo free ongkir. Lebih asyik kan belanja via online.
Biasanya saat bulan ramadhan banyak toko online yang berlomba-lomba memberikan promo besar-besaran. Dan Umi biasanya akan install beberapa toko online langganan buat nyari mana yang lebih murah #EmakIrit.
Tips Aman Berburu Promo Belanja Online
Memang sih diakui hampir semuanya memberikan harga yang menggiurkan, namun kita sebagai pembeli juga harus berhati-hati, jangan sampai tergiur harga promo yang menggiurkan eh ternyata hasilnya zonk. Karena ini toko online kita bisa lihat barangnya langsung, apalagi megang barangnya pun tidak bisa.
Umi ada beberapa tips nih untuk Moms yang mau berburu promo belanja online, langsung saja ya Umi tuliskan di bawah tips berburu promo belanja online, yaitu :
1. Bandingkan Harga
Saat Kamu menemukan barang yang sesuai dengan keinginan dan harganya sedang promo, STOP jangan langsung klik checkout ya. Sebaiknya melakukan perbandingan harga dengan toko lainnya atau dengan e-commerce lainnya. Caranya pada kolom search ketik nama barang yang ingin kita beli, lalu lakukan perbandingan harga, siapa tau toko tetangga lebih murah. Tidak perlu sampai halaman paling belakang yaaa Moms saat melakuka perbandingan harga hehehe kecuali Moms memiliki banyak waktu luang.
2. Free Ongkir atau Subsidi Ongkir
Ini juga penting buat Umi, kadang ada barang yang diskon murah banget eh ternyata ongkirnya lumayan besar jadi hitungannya ya sama saja dengan harga normal atau bahkan lebih mahal. Kalau ada free ongkir atau subsidi ongkir kan kita jadi tetap untung mendapatkan barang promo.
3. Cek Review Pembeli
Sebelum membeli barang yang sedang promo Umi biasanya membaca review dari para pembelinya, kalau reviewnya bagus apalagi disertakan foto real pic baru deh Umi bikin keputusan untuk membelinya. Tapi ini tidak bisa 100% bisa dipercaya karena kadang ada testimoni palsu jadi tetap berhati-hati memilih toko online.
4. Pilih Toko Online Terpercaya
Umi lebih suka membeli di e-commerce besar seperti Shopee, Tokopedia, Jd.id dan lain-lain karena di sana kan menggunakan rekening bersama jadi aman. Kalau toko online seperti di FB, IG juga banyak sih yang terpercaya, namun Umi hanya akan memilih berdasarkan testimoni real alias testimoni dari sahabat atau keluarga yang pernah belanja di sana, atau tokonya yang punya adalah milik sahabat atau keluarga.
Nah itulah beberapa tips aman berburu promo belanja online, semoga bermanfaat ya.
Umi sekarang juga lagi lihat-lihat e-commerce favorit Umi mencari baju untuk anak-anak. Untuk e-commerce favorit Umi biasanya Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada (khusus beli diaper ini). Eits bukan berarti toko lainnya gak bagus loh ya, ini mah kebetulan saja yang cocok sama Umi saja.
Moms sudah mulai berburu promo juga kah? Kalian tim berburu belanja online atau offline nih?
Keluarga Nugros
No comments:
Post a Comment